Perjalanan ikut tes CPNS ke V..

Dengan menumpang taksi yang sopirnya mirip seperti guide, dia memperkenalkan semua daerah yang kami lewati sepanjang perjalanan. Udah kaya turis aja jadinya.

Namun dengan kecepatan tinggi akhirnya kami sampai di Bandara Internasional Juanda. Saatnya kami siap-siap meninggalkan kota Surabaya. Sedih juga rasanya. Namun kami harus tetap kembali.

Sesampainya kami di bandara, kami mengambil tiket yang sudah kami pesan. Garuda Airlines, *uhuk.. lumayan mahal untuk kantong kami yang tipis. Namun karena keterpaksaan kami harus membelinya.

Sambil menunggu panggilan, kami berkeliling di bandara. Tempatnya bagus dan luas. *namanya juga bandara..hehehe.. Kemudian setelah lelah berkeliling, kami mencoba untuk singgah di sebuah outlet makanan, yaitu Kopitiam. Kami membeli nasi lemak dan susu green tea *itu kalau tidak salah.. hehehe..

Setelah makan, kami kembali duduk ditempat tunggu, kemudian panggilan untuk penumpang pesawat yang akan kami naiki pun terdengar. Kami bergegas masuk kepesawat. Di dalamnya sangat luas dan bagus. Kami duduk dengan nyaman. Tiba saatnya pesawat berangkat. Selama perjalanan kami mencoba memanfaatkan fasilitas yang ada, film, musik dan lain-lain. Sampai saat pramugari membawakan kami minuman dan snack. Hehehe.. lumayan.

Ternyata kurang lebih 30 menit sudah sampai di Bandara Ngurah Rai.. maklum mesin jet..hehehe.. Setelah turun, kami dijemput oleh Bli Putra (kakaknya pacar saya). Dan kami pun pulang.

Perjalanan yang melelahkan namun menyenangkan. Pengalaman yang menarik dan tidak akan pernah kami lupakan.

TAMAT

Tagged: , , , , , , ,

One thought on “Perjalanan ikut tes CPNS ke V..

  1. gek mirah December 5, 2012 at 3:22 am Reply

    kami?? hhihihi..

Leave a comment